TOMOHON, LiputanKawanua.com – Penanganan pasien Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Anugerah Tomohon patut diacungi jempol.

Pasalnya, Rumah Sakit (RS) yang baru berusia 2 Tahun tersebut berhasil merawat puluhan pasien Terkonfirmasi Positif Corona di daerah yang sudah beberapa kali dianugerahi Kota Sehat itu.

Terbukti, sampai saat ini tidak ada satupun pasien Covid-19 dirawat di RS yang saat ini dinakhodai oleh dr Simon Pati itu meninggal dunia.

“Ya, sampai sekarang sudah ada 73 pasien yang kami rawat. Dari keseluruhan pasien itu, saat ini tinggal 4 pasien yang sementara dirawat,” ungkap Simon kepada wartawan media ini, Selasa (28/7/2020).

Direktur RSUD Anugerah Tomohon itu mengatakan, dari 73 pasien yang dirawat di RSUD Anugerah berarti sudah ada 69 pasien yang sembuh dan bukan Covid-19 lagi. “Pasien yang dirawat di sini ada dari beberapa daerah, selain Kota Tomohon ada dari Minahasa dan Minut,” bebernya.

Dia mengungkapkan, untuk pelayanan pihaknya saat ini memang sudah sedikit maksimal, bebeda dengan awal-awal pandemi Covid-19 di Kota Tomohon.

“Yang awal lalu memang terkendala dengan ketersediaan APD, tapi sampai saat ini sudah tidak lagi,” tukasnya.

https://youtu.be/1vGhP44ODNI

Penulis: Terry Wagiu