Penulis : Jesica Jes

TOMOHON, liputankawanua.com –Pemerintah Kota Tomohon baik eksekutif dan legislatif, sepakat di tahun depan akan melakukan penambahan penyertaan modal. Sebesar Rp.4 Miliar ke Bank Sulawesi Utara Gorontalo atau BSG.

Hal tersebut ditegaskan Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman SE Ak CA, di sela ditetapkannya Peraturan Daerah (Perda) Penyertaan Modal, belum lama ini, dalam Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon.

“Penyertaan Modal Daerah Kota Tomohon di BSG di akhir Tahun 2021 nantinya menjadi Rp8.854.600.000. Atau dengan kata lain, kita melakukan penambahan modal sebanyak Rp. 4 Miliar.
Dimana sampai dengan tanggal 31 Desember 2019 lalu, posisi jumlah penyertaan modal Pemkot Tomohon di BSG ada di angka Rp4.854.600.000. Sehingga melalui Perda yang ditetapkan, di akhir tahun depan total penyertaan modal kita berjumlah di tahun 2021 menjadi Rp8.854.600.000,” papar JFE, sapaan akrab wali kota.

JFE bilang, tak lain tujuan penyertaan modal daerah kepada BSG. Selain memberikan support dan dukungan kepada Torang Pe Bank, hal ini tentunya berpotensi untuk mendorong peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Ini komitmen dan kepercayaan kami (Pemkot Tomohon, red) kepada BSG. Dan sudah pasti, potensi menerima manfaat, dengan perolehan bagi hasil laba operasional perusahaan. Dapat mendongkrak pundi-pundi PAD Tomohon,” sebutnya.

Tak sampai di situ, bahkan kedepannya di Tahun 2026 nanti, Pemkot Tomohon menargetkan alokasi penyertaan modal bisa mencapai Rp.30 Miliar.

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Tomohon Djemmy Sundah SE menyatakan, dari tiga fraksi yang ada, seluruhnya menerima dan menyetujui Ranperda Tentang Penyertaan Modal Daerah Kota Tomohon kepada BSG. Dan selanjutnya akan ditetapkan menjadi Peraturan Daerah Kota Tomohon.

“Semoga ini dapat menambah modal pembangunan, menuju peningkatan kesejahteraan masyarakat Tomohon,” ujar Sundah.

Atasnya, Kepala Cabang BSG Tomohon Rommel Paat mengungkapkan apresiasi kepada kepercayaan dan support, Pemkot Tomohon yang terus memberikan dukungan kepada pihaknya.

“Tentunya BSG memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Pemkot Tomohon. Atas kepercayaan dan inisiasi penambahan penyertaan modal ini. Yang sudah pasti, berbanding positif dengan potensi peningkatan PAD,” ujar Paat.

Sembari menambahkan, peningkatan kualitas layanan dan sarana prasarana. Menjadi concern utama BSG, dalam mengutamakan kepuasaan layanan perbankan. Tak hanya kepada mitra kerja, pun kepada seluruh nasabah di Kota Bunga.

Turut hadir mendampingi dalam rapat paripurna, Wakil Ketua Erens D Kereh AMKL dan dihadiri para Anggota DPRD, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan jajaran Pemerintah Kota Tomohon.

Peliput: Terry Wagiu