MINAHASA, liputankawanua.com – Jiwa besar ditunjukkan Prof Revelson Mege MS. Karena meski tak berhasil meraih suara terbanyak dari Prof Dr Deitje Adolfien Katuuk MPd dalam Pemilihan Rektor (Pilrek) Universitas Negeri Manado (Unima). Namun Prof Mege mengajak seluruh elemen untuk mendukung sepenuhnya Katuuk sebagai Rektor dalam membangun Unima.

“Pertandingan dalam Pilrek sudah berlalu, kini saatnya kita bersama-sama mendukung Rektor terpilih untuk membangun Unima kedepan agar menjadi lebih baik lagi,” kata Prof Mege, Rabu (9/9/2020).

Mege juga berharap suasana kondusif yang sudah tercipta selama ini di Unima agar dipertahankan. “Mari kita sama-sama menjaga agar Unima tetap kondusif, dan yang paling penting jangan saling menjatuhkan,” pesannya.

Ditanya soal hubungan dirinya dengan Rektor terpilih pasca Pilrek. Mege mengatakan sampai saat ini dirinya bersama Rektor tepilih baik-baik saja. Bahkan saat proses penyambutan Rektor, dirinya bersama Prof Dei telah menjalin komunikasi dengan baik.

“Saya sudah ketemu dengan ibu Rektor, dan membicarakan Unima kedepan,” bebernya.

Sehingga diharapkannya jangan lagi menciptakan suasana yang tidak kondusif pasca pemilihan Rektor. Apalagi pertandingan sudah berakhir lama. “Mari kita sama-sama mendukung program ibu Rektor untuk membangun Unima lebih baik lagi,” pungkasnya.(mrc)