BOLMUT,-Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Utara Dr. Sirajudin Lasena, SE, M.Ec.Dev membuka secara resmi Rapat Koordinasi Tim Percepatan Penurunan Stunting dan Persiapan Penilaian Kinerja Penurunan Stunting Tahun 2023 di Aula Bapelitbangda, Selasa(21/5).
Sirajudinmenyampaikan mairu molihuto stunting merupakan program unggulan pemerintah daerah dalam upaya menurunkan angka stunting.
Penurunan stunting harus dilakukan dengan memperkuat koordinasi lintas sektor dan diperlukan komitmen yang kuat dari pemerintah daerah untuk memastikan program penurunan stunting dapat direncanakan dan dianggarkan.
Saat ini pemerintah daerah sedang gencar membuat inovasi sebagai dasar untuk menurunkan angka stunting dimana salah satunya dengan menguatkan dan menerapkan aplikasi sistem kesejahteraan daerah terpadu (serdadu) dan juga saat ini kerjasama antara eksekutif dan legislatif sedang merancang peraturan daerah terkait pencegahan dan penurunan stunting di daerah.
Sirajudin berpesan untuk bekerja totalitas untuk mensukseskan program mairu molihuto stunting dalam upaya menurunkan angka stunting yang ada di kabupaten.
Turut hadir Pimpinan OPD terkait, para Camat, petugas gizi, dan satgas stunting. (*)