
BOLMUT,- Setelah menghabiskan waktu selama 8 hari mengikuti retreat di Akmil Magelang bersama kepala daerah lainnya di Indonesia, Bupati Bolaang Mongondow Utara Dr Sirajudin Lasena SE MEc Dev akhirnya tiba di Bolmut, Minggu (2/3) siang.
Sirajudin didampingi istri tercinta Ny Ening Sulistri Lasena Adam dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Utara Moh Aditya Pontoh SIP bersama istri Ny Moy Olivia Pontoh Mamonto.
Keduanya disambut hangat secara adat oleh masyarakat Kabupaten Bolaang Mongondow Utara di Kecamatan Pinogaluman. Setelah disambut di perbatasan Gorontalo-Bolmut, Sirajudin dan Adit bersama rombongan menuju kantor bupati dan disambut hangat oleh jajaran pemerintah, elemen masyarakat, simpatisan dan pendukung saat Pilkada 27 November 2024.
“Terima kasih untuk semua jajaran pemerintah dan elemen masyarakat yang sudah menunggu dan berpanas-panasan berjam-jam untuk menyambut kami,” kata Sirajudin.
Sirajudin menceritakan, sebelum ke Bolmut, dirinya mengikuti retreat atau orientasi kepala daerah selama 8 hari di Akmilagelang. Orientasi tersebut sangat penting untuk mensinergikan visi misi pemerintah dari pusat, provinsi hingga ke kabupaten/kota dalam memacu pembangunan 5 tahun kedepan. “Di Magelang, saya dilatih secara militer. Jadi, jika dalam pemerintahan kami kepemimpinannya seperti militer, haram dimaklumi saja,” ungkap Sirajudin.
Setelah tiba di Bolmut, ada dua agenda penting lainnya yang harus dituntaskan, yakni Sertijab di Manado pada 4 Maret 2025 dan penyampaian visi misi pada 5 Maret 2025 dalam rapat paripurna DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow Utara. “
“Mari kita selalu berdoa untuk kebaikan masyarakat dan daerah yang kita cintai. Kita tak boleh berbangga karena mampu sejahterakan rakyat, karena kita manusia yang lemah. Mati kita selipkan doa agar selalu diberikan kesehatan dan kekuatan oleh Allah SWT dalam membangun daerah kita,” tutur Sirajudin.
Dr Abdul Nazarudin Maloho, Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara mengatakan, penyambutan kepala daerah dan wakil kepala daerah dilakukan menyeluruh oleh elemen masyarakat, mulai dari tokoh adat, tokoh agama, tokoh pemuda hingga jajaran pemerintahan.
