
BOLMUT,- Kunjungan Gubernur Sulut Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus ke Kabupaten Bolaang Mongondow Utara dalam rangkaian Safari Ramadhan 1446 H mendapat sambutan hangat dari masyarakat, serta jajaran pemerintah daerah yang dipimpin Bupati Dr Sirajudin Lasena SE MEc Dev dan Wakil Bupati Moh Aditya Pontoh, Jumat (14/3).
Kunjungan Yulius, merupakan yang pertama kali di Bolmut sejak dilantik oleh Presiden RI Prabowo Subianto sebagai Gubernur Sulut.
“Saya yakin dan percaya, dibawah kepemimpinan Pak Bupati yang baru, Bolmut akan semakin maju dan sejahtera,” kata Yulius saat menyampaikan sambutan jelang berbuka puasa di Islamic Center Bolmut.
Yulius mengungkapkan, konsep pembangunan yang akan dilakukannya sebagai kepala daerah, yakni membangun dari pinggiran untuk semua bidang kehidupan. Bolmut sendiri menjadi salah satu daerah prioritas pembangunan, karena berada diujung Sulut yang berbatasan langsung dengan Provinsi Gorontalo.
“Dalam pembangunan, pemerintah daerah baik kabupaten maupun provinsi akan terus bersinergi dan berkoordinasi dengan pemerintah pusat. Jadi, apa yang dibutuhkan dalam menopang pembangunan pasti akan disediakan,” tuturnya.
Sulut sendiri menurut Yulius mendapat banyak penambahan anggaran dari pemerintah pusat sesuai arahan Presiden RI. Dana APBN yang masuk mencapai Rp 22 Triliun. “Tahun ini, saya akan bagi dana bagi hasil (DBH) untuk Bolmut. Mohon dana ini dimanfaatkan untuk membangun sarana olahraga agar bisa dimanfaatkan oleh masyarakat baik untuk peningkatan prestasi maupun jadi tempat berkumpul untuk memperkuat silaturahmi,” tuturnya.
Bersama Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sulut Ny Anik Yulius Selvanus, Gubernur Sulut juga memberikan bantuan langsung kepada masyarakat.
Bantuan dimaksud diantaranya, 2,5 Ton beras cadangan pangan, bibit jagung, pompa air, bibit tomat, benih cabe, mesin pangan multi fungsi, KUB Lobster, Bobara Super, Kulbox Goropa Merah, Mesin Pangkas Rambut, Kredit Usaha Rakyat senilai Rp 350 Juta, dan panstof untuk juara memerangi stunting untuk Desa Tuntung.
Bupati Bolmut Dr Sirajudin Lasena mengaku sangat bangga dan berterima kasih atas kunjungan Gubernur Sulut , Ketua Tim Penggerak PKK Sulut, bersama jajaran Forkopimda di bulan suci Ramadhan. Sebab, dapat memperkuat silaturahmi dengan masyarakat dan Pemda dalam upaya membangun daerah.
