SULUT, – Peduli terhadap insan pers sepertinya sudah lama dilakukan, Bupati James Sumendap SH MH. Hal itu pun ternyata punya penilaian khusus dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sulawesi Utara (Sulut) yang dipimpin Drs Voucke Lontaan.

Dari penilain tim khusus PWI Sulut, James yang kini aktif menjabat Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) diberi award tokoh peduli pers di Sulawesi Utara.

Penghargaan terhadap Bupati James Semendap itu diberikan PWI Sulut dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) dan HUT PWI ke 76 yang jatuh pada tanggal 9 Februari.

Award tokoh peduli pers di Sulut kepada James Sumendap itu pun, hari ini Senin (21/2/2022) diserahkan langsung Ketua PWI Sulut, Voucke Lontaan di ruang kerja Bupati Mitra.

BACA JUGA: Bersinergi Dengan Pers, PWI Sulut Berikan Penghargaan Kepada Mantan Kapolres Tomohon

Saat menyerahkan penghargaan itu, Voucke mengungkapkan, James, termasuk satu diantara 10 orang penerima penghargaan tokoh peduli pers di Sulut.

Menurutnya, PWI bukan memata-matai. Tapi, fakta di lapangan semenjak James Sumendap menjabat Bupati Kabupaten Minahasa Tenggara pada Tahun 2014 lalu, banyak yang diperbuat untuk keberadaan wartawan di wilayah kerjanya membangun dan mensejahterakan Minahasa Tenggara.

“Pak James sangat pantas. Jadi PWI Sulut memberikan award tokoh peduli pers kepada beliau,” kata Voucke Lontaan.

Bupati James Sumendap sambut positif penghargaan PWI Sulut

Sementara, Bupati James Sumendap menyambut positif kegiatan PWI Sulut ini. Bahkan, ia berjanji akan terus membantu keberadaan para wartawan di Kabupaten Minahasa Tenggara, antara lain dengan meningkatkan profesionalisme dalam tugas sehari-hari.

“Uji Kompetensi wartawan (UKW) sangat sangat urgen bagi seorang wartawan. Makanya dalam waktu dekat saya mensponsori kegiatan UKW untuk para wartawan di Kabupaten Mitra,” ujar mantan anggota DPRD Sulut dari Partai PDI-P itu.

Sebelum menjadi Bupati, kata James, dirinya sudah bersinergi dengan para wartawan, baik dalam organisasi kepemudaan dan terbuka kepada para wartawan.

“Karena itu, saya ingin wartawan harus profesional dalam menjalankan tugas sesuai dengan kode etik jurnalistik. Itulah tujuan saya memfasilitasi UKW bagi wartawan,” bebernya.

BACA JUGA: Dinilai Paham Kebebasan Pers, Kapolda Sulut Terima Penghargaan Dari PWI

Sebelumnya, Bupati James Sumendap, telah memotivasi wartawan di Kabupaten Minahasa Tenggara mengikuti Uji Kompetensi Wartawan sebanyak 4 kelas di Lamet, Desa Rasi, dengan penguji dari PWI Pusat.

“Uji kompetensi ini sangatlah penting bagi profesi wartawan. Bisa saja ada yang mengaku wartawan tapi menulis saja tidak tahu. Nah di UKW inilah diuji apakah benar-benar wartawan atau tidak,” pungkasnya.

Saat penyerahan perhargaan kepada Bupati James Sumendap SH MH, Ketua PWI Sulut, Drs Voucke Lontaan didampingi Wakil Ketua PWI Jimmy Endey, Donald Kuhon, Fernando Lumanau, Sekretaris Merson Simbolon SE M.Si, Wakil Sekretaris Fanny Waworundeng, dan Bendahara PWI Sulut DR Pdt Margaretha Feybe Lumanao, dan Ketua PWI Kabupaten Minahasa Tenggara.

Diketahui, sebelumnya PWI Sulut sudah menyerahkan penghargaan kepada sejumlah takoh peduli Pers termasuk Kapolda Sulut Irjen Pol Mulyatno. Selain itu, dalam rangkaian HPN dan HUT PWI ke 76, PWI Sulut melalukan ziarah ke beberapa makam tokoh pers daerah dan tokoh pers nasional di Sulawesi Utara. Menyusul donor darah, vaksin Covid -19 dan anjangsana di Panti Asuhan.