Gambar Tomohon

TOMOHON,- Pimpinana Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon bersama anggota, turut mensukseskan pelaksanaan Tomohon International Flowers Festival (TIFF) Tahun 2024.

Hal ini nampak ketika para wakil rakyat itu menghadiri pelaksanaan Turnament of Flower (ToF) yang digelar, Sabtu (10/8/2024). Hal itu menjadi salah satu bukti support dari DPRD Tomohon.

Wakil Ketua DPRD Tomohon Johny Runtuwene dan Erens Kereh nampak menyaksikan ToF 2024 di panggung utama.

Terkait itu, Ketua DPRD Tomohon, Djemmy Jerry Sundah SE, melalui Wakil Ketua DPRD Tomohon Drs. Johny Runtuwene mengatakan, pihaknya selalu memberikan dukungan terkait agenda tahunan tersebut

“DPRD tentu mendukung penuh pelaksanaan TIFF 2024 ini. Sebab, efek positif dari TIFF ini sudah dirasakan masyarakat Tomohon. Kita harus mendukung, ini untuk rakyat,” beber Johny.

Sekretaris DPRD Tomohon Steven Waworuntu nampak berbincang-bincang dengan tamu.

Dikatakan, ada yang berbeda dengan pelaksanaan ToF 2024 ini dengan yang sebelumnya. “Saat saya menyaksikan, saya lihat flot bunga yang mengikuti ToF tahun ini sangat indah. Bunga-bunga yang dipakai sesuai dengan harapan. Tidak ada bolong,” bebernya.

“Saya berharap, apa yang sudah baik ini kita pertahankan dan lebih baik lagi untuk pelaksanaan TIFF di tahun-tahun yang akan datang,” tukasnya.

Anggota DPRD Tomohon, Miky Wenur dan Dortje Mandagi menyaksikan ToF

Sementara, anggota DPRD Tomohon Ferdinand Mono Turang mengapresiasi pelaksanaan TIFF 2024 ini. “Walaupun ada keterbatasan pasca pandemi Covid-19, tapi kegiatan ini boleh berjalan dengan baik,” bebernya.

“Untuk kedepannya, kita tentu akan terus bersinergi dengan pemerintah supaya kegiatan kegiatan di dalam TIFF ini boleh semakin baik. Sehingga Kota Tomohon lebih dikenal lagi di mata dunia,” pungkasnya.

Para anggota DPRD Tomohon di panggung TIFF 2024.

Diketahui, pelaksanaan TIFF 2024 ini bergulir sejak 8 Agustus 2024. Seluruh rangkaian kegiatan akan berakhir pada 12 Agustus 2024 mendatang.

Para pimpinan yang hadir yakni, Ketua DPRD yang diwakili Wakil Ketua Johny Runtuwene dan Erens Kereh. Sekretaris DPRD Tomohon juga hadir dalam kegiatan.

Selain pimpinan, beberapa anggota DPRD Kota Tomohon juga turut menyaksikan pelaksnaan ToF 2024.

Gambar Tomohon