Bitung,- Bertempat di kantor Dewan Kota Bitung, digelar rapat paripurna DPRD Kota Bitung kedua puluh masa persidangan kedua tahun sidang 2024-2025 dalam rangka pengambilan sumpah dan janji pengganti antar waktu anggota DPRD Kota Bitung masa jabatan tahun 2024-2029 atas nama Syam Panai dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan pada 26 Februari 2025.
Rapat paripurna pergantian antar waktu (PAW) dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Bitung, Vivi Genap, yang didampingi oleh Wakil Ketua Dewan Bitung, Ronald Kansil, serta Sekretaris Kota Bitung (Sekda) mewakili Walikota Bitung.

Dalam sambutannya, Ketua Dewan Vivi Genap mengatakan bahwa pergantian antar waktu (PAW) telah sesuai dengan mekanisme yang tertuang dalam Surat Keputusan Gubernur No. 112 Tahun 2025, tanggal 13 Februari 2025, mengenai pemberhentian saudara Nicodemus Gabriel sebagai anggota dewan masa jabatan 2024-2029.
Selain itu, berdasarkan keputusan gubernur yang sama, pengangkatan saudara Syam Panai sebagai anggota Dewan Kota Bitung periode 2024-2029.
Vivi berharap agar saudara Syam Panai yang baru dilantik dapat menjalankan amanah dan tanggung jawab untuk kepentingan masyarakat serta melanjutkan perjuangan almarhum Bapak Nicodemus Gabriel dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat.

Sementara itu, Walikota Kota Bitung Hengky Honandar, SE, yang diwakili oleh Sekretaris Kota Bitung (Sekda) Rudy Theno, dalam sambutannya
“Atas nama Pemerintah Kota Bitung, Walikota Bitung, dan Wakil Walikota Bitung, Randito Maringka, mengucapkan selamat kepada Bapak Syam Panai sebagai anggota DPRD Kota Bitung,” ucapnya.
Ia berharap, kedepannya Syam Panai bersinergi dalam menjalankan program-program pemerintah yang untuk kepentingan rakyat.
Anggota dewan yang baru dilantik, Syam Panai, menyampaikan banyak terima kasih kepada Ketua Partai DPC PDI-P Kota Bitung, Bapak Maurits Mantiri, yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk menerima mandat menggantikan almarhum Bapak Nicodemus Gabriel.
“Tentunya, saya siap menjalankan tugas sebagai wakil rakyat untuk mengawal semua aspirasi dari masyarakat,” ujar Syam Panai.