Gambar Tomohon

TOMOHON,- Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon Donald Pondaag dan Jeffri H. Polii, SIK menghadiri Apel Gelar Pasukan, di Polres Tomohon, Jumat (22/8/2025).

Apel itu dalam rangka pengamanan pengucapan syukur, Kota Tomohon yang dilaksanakan dalam waktu dekat.

Wakil Ketua DPRD Tomohon, Jeffri H Polii usai apel, kepada wartawan menyampaikan apresiasinya kepada pihak Kepolisian, Polres Tomohon.

“Kami bersyukur, sampai saat ini Tomohon dalam keadaan aman. Situasi ini, tak lain adalah campur tangan dari pihak Polisi,” ucapnya.

Untuk itu, pihaknya menyampaikan terimakasih atas kinerja Kepolisian. “Kami yakin, pengucapan syukur Tomohon, akan berjalan dehgan baik,” ucap pria yang akrab disapa Jepol itu.