Gambar Tomohon

BOLTARA,–‎Rabu (26/11), Bupati Bolaang Mongondow Utara menyerahkan secara langsung BLTS Kesra (Bantuan Langsung Tunai Sementara) di Kantor Pos Kecamatan Kaidipang dan Kantor Pos Kecamatan Bolangitang Barat Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.

‎Bantuan tersebut langsung oleh Presiden RI, melalui Kementerian Sosial RI yang disalurkan lewat Kantor Pos. Adapun Jumlah Para Penerima BLT kabupaten Boltara berjumlah 4.442 Penerima dengan total Rp. 3.978.000.000,- dibagi di 6 Kecamatan.

‎Bupati berharap bahwa bantuan ini dapat di manfaatkan dengan sebaik-baiknya, terutama untuk kegiatan-kegiatan produktif, dan dapat menambah modal usaha.

‎Turut Hadir; Wakil Bupati Boltara, Ketua TP-PKK Boltara, Kajari Boltara/Mewakili, Kapolres Boltara/Mewakili, Patung 1303 Bolmong/Mewakili, Para Asisten Sekda,
‎Pimpinan OPD Terkait, Pimpinan PT POS Kaidipang dan Bolangitang Barat, Serta Masyarakat Penerima Manfaat (BLTS Kesra). (*)

Gambar Tomohon