TOMOHON, LiputanKawanua.com — Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman SE.Ak.CA diwakili oleh Sekretaris Daerah Kota Tomohon, Ir Harold Victor Lolowang M.Sc M.Th menyerahkan menyerahkan santunan duka kepada 31 orang ahli waris, pada Kamis (02/07/2020).

Walikota dalam sambutannya yang diwakili Sekda Kota Tomohon mengatakan bahwa Pemerintah Kota Tomohon terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik bagi seluruh komponen masyarakat Kota Tomohon.

“Santunan duka di tahun 2020 mengalami peningkatan jumlah besaran santunan dari Rp. 1000.000 di tahun 2019 meningkat menjadi Rp.2.000.000 di tahun 2020 ini,” beber Lolowang.

Peningkatan besaran santunan duka pada tahun 2020 ini merupakan komitmen Pemerintah Kota Tomohon untuk melayani dan membantu setiap komponen dalam masyarakat Kota Tomohon kata Walikota. “Saya berharap kita semua semakin kompak dalam memajukan Kota Tomohon yang kita cintai,” tukasnya.

Tampak hadir Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kota Tomohon Drs.Octavianus.D.S. Mandagi, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah Kota Tomohon Drs. Gerardus E.Mogi dan para penerima santunan duka.

Diketahui Kegiatan ini dilaksanakan dengan memperhatikan protokol kesehatan.

RedaksiLK