Wartawan media ini coba mencari jawaban dari Ketua Yayasan Medika GMIM, Windy Lucas, saat bersua dengan media ini usai pelantikan Plt Direktur RSU Bethesda di Kantor Sinode GMIM.

Penyebab pergantian Dirut yang sebenarnya nanti akan berakhir pada Tahun 2024 itu pun dijawab enteng Ketua Yayasan.

“Hanya karena miskomunikasi saja,” singkat Ketua Yayasan Medika Windy Lucas kepada wartawan.

Sementara, Plt direktur RSU Bethesda DR. dr. Yuanita Asri Langi Sp.PD-KEMD, yang diketahui juga adalah pengurus Yayasan Medika GMIM enggan berkomentar banyak usai dilantik.

“Jadi begini, kesehatan dan pendidikan di GMIM itu menjadi kesatuan sejak awal. Itu yang kita bangun menjadi satu kesatuan dengan Gereja,” singkatnya.

Sebelumnya, pergantian Direksi RSU Bethesda Tomohon ditolak keras oleh seluruh karyawan. Mereka mempertanyakan surat undangan untuk pergantian Direksi.

“Kenapa datang tiba-tiba, tidak ada pemberitahuan sebelumnya,” ungkap Henry Wenas selaku Kasubag Pemeliharaan dan perawatan (Harwat), didampingi oleh Bidang Humas Franny Walangitan SH, di RSU Bethesda.

Selanjutnya…