Manado,- Panggung bola voli Sulawesi Utara (Sulut) bergetar. Hadirnya tim bola voli Bright Jos Elektrik (BJE) Sulawesi Utara (Sulut) B dalam laga STBM Cup, curi perhatian publik. Dengan format pemain muda, BJE B telah membuktikan kualitasnya.

Meski hanya berlaga sampai babak penyisihan di pertandingan Piala Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) STBM Dua Sudara Bitung, namun anak-anak besutan Syahrul Hulima bersama Boll Hulima, menunjukkan potensi besar menjadi atlet masa depan Sulut. Apalagi dalam tim, diperkuat sederet punggawa Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) Pelembang.

Harus diakui, pencapaian membanggakan dari BJE B ini tidak lepas dari semangat dan soliditas tim serta peran duet pelatih Syahrul Hulima dan Boll Thomas. Mereka mampu unjuk gigi menghadapi para senior.

Syahrul Hulima didampingi Boll Thomas, saat ditemui liputankawanua.com mengapresiasi penampilan BJE B.

“Harus diakui, pada kejuaraan ini BJE Sulut B hanya menambah jam bermain agar bisa memgasah mental dan skill saat berhadapan dengan senior mereka,” aku Hulima.

Sementara itu, kapten BJE Sulut B, Abissah Lahamadi, mengaku masih harus banyak belajar dan berlatih.

“Kami harus banyak belajar dari setiap iven kejuaraan untuk bisa menjadi atlet masa depan Sulut. Hanya dengan terus berlatih dibawa asuhan kepala pelatih Joko Susanto, Syahrul Hulima dan Bol Thomas, untuk bisa membuktikan dengan membawa semangat baru BJE Sulut,” harapnya.(*)