Gambar Tomohon

BOLMUT,- Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Utara Sirajudin Lasena, SE, M.Ec.Dev melaksanakan Sholat Isya, Tarwih serta Witir berjamaah dengan masyarakat di Masjid Baiturrahman Desa Inomunga Kecamatan Kaidipang, Rabu (13/3).

Usai Sholat, Sirajudin langsung menyerahkan secara simbolis bantuan kepada masyarakat terdampak banjir bandang dan tanah longsor belum lama ini.

Bantuan yang diberikan berupa beras, minyak goreng, mie instan, ikan kaleng serta air mineral dengan total penerima sebanyak 88 kepala keluarga.

“Atas nama pemerintah daerah dan pribadi mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadhan 1445 H, semoga ditahun ini, dari awal hingga akhir Allah SWT memperkenankan kita menjalankan ibadah puasa Ramadhan dalam keadaan sehat tanpa kurang satu apapun,” katanya.

Suasana penyerahan bantuan

Turut hadir Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, pimpinan OPD, Camat Kaidipang, sangadi Inomunga, tokoh agama, serta masyarakat.

Gambar Tomohon