Gambar Tomohon

Tomohon,- Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 kini sudah pada tahapan pencalonan. Menarik, sosok Sendy Rumajar menjadi satu-satunya bakal calon dari Generasi Milenial di Kota Tomohon.

Wanita bernama lengkap, Sendy Gladys Adolfine Rumajar SE M.I.Kom, maju sebagai Calon Wakil Wali Kota mendampingi Caroll Senduk sebagai Calon Wali Kota petahana.

Hadirinya Sendy dalam Pilkada Tomohon 2024 ini pun menarik perhatian dari Generasi Z di Kota Tomohon. Seperti diungkapkan Jesica Maria Sarah Senduk.

Wanita kelahiran Tomohon, 12 Juni 1999 itu mengatakan, keterlibatan Generasi Milenial dalam pesta demokrasi tersebut memberikan warna tersendiri bagi pasangan Caroll Senduk-Sendy Rumajar.

“Kak Sendy adalah perwakilan Generasi Milenial yang dikenal dengan kecerdasan teknologi. Milenial juga sangat cepat beradaptasi di era digital ini,” ucap Jesica.

Perempuan jebolan Fakultas Hukum, Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) itu bilang, bahwa Kota Tomohon sangat butuh pemimpin dengan ide-ide yang pas di era digital ini.

“Nah, Pak Caroll ketika didampingi Kak Sendy, tentu merupakan kolaborasi yang akan membawa Kota Tomohon ke arah yang lebih baik lagi,” ucapnya.

Alasannya, Visi-Misi Kota Tomohon sebagai kota pariwisata dunia, menurutnya sangat membutuhkan keterlibatan langsung dari generasi muda Kota Tomohon yang penuh dengan ide-ide cemerlang.

“Ini salah satu alasan. Pariwisata Tomohon sangat berpotensi mensejahterakan masyarakat, itu sudah menjadi tujuan pemerintah sejak awal Tomohon ada. Nah, bagaimana pariwisata di Tomohon lebih berkembang, kita butuh promosi digital,” bebernya.

Hal itu, kata wanita hobi menyanyi tersebut ada pada sosok Sendy Rumajar. Jesica meyakini, pasangan Caroll Senduk itu, mampu memberikan pemikiran-pemikiran positif untuk perkembangan pariwisata.

“Itu di bidang pariwisata. Belum lagi di bidang pertanian, seharusnya maju didukung dan menyesuaikan dengan dunia digital sekarang. Butuh ide-ide dari genersasi muda kan,” kata Jesi, sapaan akrab Jesica.

Yang pasti, lanjut dia, Sendy akan melengkapi apa yang sudah dibangun Pak Caroll selama memimpin Tomohon beberapa Tahun terakhir ini.

“Saya sebagai generasi z, sangat mensupport Pak Caroll dan Kak Sendy. Mereka punya kelebihan yang tidak dimiliki pasangan lain,” ucapnya.

Untuk itu, ia mengajak para generasi muda di Kota Tomohon untuk mendukung pasangan CS-SR pada Pilkada Tomohon 2024.

“Yakin, Tomohon akan lebih baik lagi nanti di tangan Pak Caroll dan Kak Sendy,” pungkasnya.