
BOLMUT,- Dr Sirajudin Lasena, S.E.,M.Ec.Dev dan Mohammad Aditya Pontoh S.IP resmi menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Utara. Keduanya dilantik sebagai kepala daerah dan wakil kepala daerah Periode 2025-2030 setelah oleh Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Negara, Kamis (20/2).
Tampil dengan gagah perkasa mengenakan pakaian berwarna serba putih, keduanya mengikuti pelantikan tersebut, bersama 33 Gubernur dan Wakil Gubernur, serta 362 Bupati dan Wakil Bupati, juga 85 Wali Kota dan Wakil Wali Kota dari 481 daerah di seluruh Indonesia.

Presiden Prabowo pun menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh kepala daerah yang telah menerima mandat dari rakyat.
Ia menegaskan pentingnya peran kepala daerah dalam mengabdi kepada rakyat dan menjaga persatuan bangsa.
“Selamat atas mandat yang telah diberikan oleh rakyat dari daerah masing-masing, selamat atas terpilihnya saudara menjadi kepala daerah di wilayah masing-masing. Ini adalah momen bersejarah pertama kali terjadi di negara kita,” kata Prabowo.
Prabowo juga mengingatkan kepada seluruh kepala daerah bahwa tugas utama mereka adalah sebagai pelayan rakyat. “Saya ingin ingatkan kepada seluruh kepala daerah atas nama negara dan bangsa Indonesia, bahwa kalian dipilih sebagai pelayan rakyat, abdi rakyat. Kalian harus membela kepentingan rakyat, harus berjuang untuk perbaikan hidup rakyat, itu adalah tugas kita,” harapnya.
Usai dilantik, Bupati Bolmut Dr Sirajudin Lasena pun langsung menuju Akmil di Magelang untuk mengikuti retreat. Pada Sabtu (22/2), Sirajudin mendapat materi pertama dari Kemenhan RI. Ia berharap seluruh materi yang didapat bisa diaplikasikan untuk membangun bangsa dan negara serta daerah menjadi lebih maju dan sejahtera.
