Manado,- Hujan lebat disertai angin kencang di Kota Manado ganggu pelayanan PLN ULP Manado Selatan. Pemadaman listrik di beberapa wilayah pun dilakukan lantaran cuaca ekstrem itu.
Hal tersebut diungkapkan Anjel Lakumani, team leader PLN Manado Selatan, kepada liputankawanua.com, Minggu (21/1/24).
“Gangguan ini tak bisa dihindari. Tapi kami menerjunkan seluruh personil yang ada, untuk melakukan perbaikan di tengah hujan badai yang melanda Kota Manado saat ini,” terang Lakumani.
Sementara, Manager PLN ULP Manado Selatan, Jacky Undeng menyampaikan permohonan maaf atas kondisi yang terjadi saat itu.
Meski begitu, dirinya langsung terjun untuk berkoordinasi dengan para petugas di lapangan, agar segera melakukan perbaikan sekalipun dalam kondisi hujan badai.
“Mohon maaf kepada pelanggan. Kami akan berusaha keras mengatasi gangguan akibat cuaca ekstrem ini. Semoga masyarakat bisa memahami situasi ini,” tukas pimpinan yang baru ‘seumur jagung’ menahkodai PLN ULP Manado Selatan itu.