MANADO,- PT Perusahaan Listrik Negara (PLN), terus berbenah. Jelang Hari Natal dan Tahun Baru 2024, berbagai upaya dijabal perusahaan yang mengurus strom ini. Salah satunya, perbaikan jaringan guna mengantisipasi adanya gangguan.
Gebrak pembenahan itu dimotori Tim Leader PLN UP3 Manado Selatan, Enjel Lakumani. Dia aktif turun lapangan guna memantau, sekaligus turun tangan melakukan perbaikan jaringan.
“Dengan begitu, potensi gangguan bisa diminimalisir. Jadi, setiap pekerjaan yang bisa dilakukan segera dituntaskan. Ini demi kenyamanan masyarakat,” ungkap Lakumani, belum lama ini.
Ia pun mencontohkan terkait perbaikan tiang listrik yang hampir roboh di kawasan Teling atau sekitar rumah sakit mata. Hal itu menjadi salah satu fokus karena berdampak luas bagi masyarakat.
“Karena sinergitas dan kerjasama semua boleh berjalan lancar. Puji Tuhan, kerjasama tim semua berjalan jalan lancar,” aku Lakumani
Ditemui terpisah, Manajer PLN ULP Manado Selatan, Ivan Anthe memuji timnya di lapangan.
“Kami terus melakukan pembenahan jaringan di lingkungan kerja ULP Manado Selatan menjelang perayaan natal dan tahun baru. Itu sebagai bagian pelayanan kami kepada warga. Kami berpesan agar bila terjadi gangguan silahkan laporkan melalui PLN mobile di situ semua lebih mudah,” terangnya.(*)