Manado,- Militan Partai Demokrat (PD) Sulawesi Utara (Sulut), kembali unjuk gigi. Kampanye akbar di Lapangan Sario Manado pada Sabtu (03/02/24), dibanjiri kader dan simpatisan.

Arena kampanye tambah megah saat Ketua Umum (Ketum) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), tampil menyampaikan orasi.

Untuk lebih membangkitkan semangat kader dan simpatisan, AHY pun bernostalgia dengan mengingatkan kembali kisah kejayaan Partai Demokrat di Sulut. Termasuk saat kader bintang mercy menguasai top eksekutif baik di level provinsi maupun kabupaten dan kota.

Untuk itu, putra mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini mengajak kader dan simpatisan untuk memenangkan Partai Demokrat serta Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto dan Cawapres Gibran Rakabuming Raka.

Pada kesempatan itu, AHY memerintahkan Ketua Partai Demokrat Sulut Dr Elly Engelbert Lasut (E2L) untuk ikut dalam kontestasi pemilihan kepala daerah Sulut tahun 2024 ini.

“Elly Lasut harus jadi Gubernur Sulut, ini harapan kami partai Demokrat,” tandas AHY sembari menyerahkan surat rekomendasi kepada Ketua Demokrat Sulut untuk mencalonkan diri menjadi Gubernur Sulut.

Sebelumnya, E2L mengapresiasi kedatangan AHY di Sulut. Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud ini memastikan untuk bekerja maksimal memenangkan PD serta Prabowo-Gibran di bumi Nyiur Melambai. Tentunya, berkolaborasi dengan seluruh pengurus partai, kader dan simpatisan.

“Merujuk kampanye akbar partai Demokrat saat ini, pertanda kemenangan partai sudah di depan mata. Untuk target kursi ke DPR RI yakni 2 kursi,” lugas orang nomor satu di Bumi Porodisa itu.

Selain AHY dan E2L, turut menyampaikan orasi politik yakni calon anggota DPR RI Hillary Brigita Lasut (HBL) dan sesepuh PD dan juga mantan Gubernur Sulut, EE Mangindaan.

Kampanye ini dihadiri para caleg dari pusat hingga daerah termasuk caleg DPR RI Bambang Dwidjatmiko, pengurus DPD provinsi hingga kabupaten kota, PAC, kader dan simpatisan.(*)