TOMOHON, – Hujan doa disampaikan masyarakat kepada Kepala Tim (Katim) Unit Reaksi Cepat (URC) Totosik Polres Tomohon, AIPDA Yanny Watung usai diketahui harus menjalani perawatan medis karena sakit.

Doa yang diucapkan masyarakat tersebut disampaikan lewat postingan foto dan kalimat akun Facebook Yannytrey Watung milik Katim Totosik. Dalam unggahan tersebut, nampak Yanny Watung memasuki Rumah Sakit (RS) hingga tidur menjalni perawatan.

”Berharap penuh pada Tuhan Yesus, dilindungi dan dibuatNya berhasil,” tulis Yanny dalam postingannya sekira pukul 14:08 Wita hari ini, Jumat (18/6/2021).

Postingan itupun sontak dihujani komentar masyarakat mendoakan anggota Polisi yang diketahui warga adalah penjaga Kamtibmas di dataran kaki Gunung Lokon tersebut.

”Tuhan beserta mu dan menjagamu,” tulis pemilik akun Jefry Johanes Prakasa dalam kolom komentar.

Akun milik Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Zamroni Khan juga turut menyampaikan doa untuk kesembuhan Katim URC Totosik. ”Lekas sembuh ya Katim… Sehat .. Kuat Agar Tetap Melayani Masyarakat…,” tulis Zamroni.

Kapolres Tomohon AKBP Bambang Ashari Gatot SIK MH juga turut memberikan topangan doa untuk Katim URC Totosik. ”Semoga segera sembuh Katim,” ucap Bambang.

Dari pantauan wartawan media ini, dalam waktu 36 menit sejak diunggah, sudah ada ratusan komentar berisi doa untuk Aipda Yanny Watung dalam kolom komentar.

Bripka Halvey Londok yang diketahui sebagai anggota Tim Totosik ketika dikonfirmasi membenarkan bahwa Katim Yanny saat ini sementara menjalani perawatan. ”Iya, Katim sementara dirawat di RS Sentra Medika Manado. Ada sakit yang mengharuskannya untuk dirawat di Rumah Sakit,” terang Halvey.

”Kami berharap, Katim cepat dipulihkan, supaya boleh secepatnya bersama-sama dengan kami dalam menjalankan tugas,” tukasnya.***