Kepedulian Wenny Lumentut dan Michael Mait (WL-MM) tersaji. Duet figur populis ini, membagikan bantuan beras bagi tukang ojek hingga ribuan masyarakat di dataran sejuk kaki Gunung Lokon.
Informasi yang diperoleh media ini, aksi sosial WL-MM itu dalam rangka menyambut Paskah dan Idul Fitri. Penyaluran bantuan bertempat di Terung Kawasaran, Kolongan, tepatnya di rumah kediaman Wenny Lumentut.
Di kediaman mantan Wakil Walikota (Wawali) Tomohon itu, WL diwakili Penatua Michael Mait menyerahkan bantuan secara simbolis bagi sejumlah warga dan tukang ojek.
Kepada wartawan, WL menjelaskan, bantuan diberikan kepada masyarakat dan tukang ojek, jelang perayaan Paskah dan Idul Fitri.
“Sebagaimana kita ketahui bersama, saat ini harga beras sedang naik. Maka saat yang tepat jika bantuan beras diserahkan kepada mereka yang membutuhkan. Semoga bantuan ini bisa berkenan meski tidak seberapa,” aku WL.
Ditambahkan Penatua Michael Mait, kegiatan ini bagian dari kerinduan WL-MM untuk berbagi berkat bagi tukang ojek yang ada di Kota Tomohon.
“Semoga bantuan ini boleh menjadi berkat, khususnya jelang perayaan Paskah dan Idul Fitri,” lugas Ketua Komisi Pelayanan Anak (KPA) Sinode GMIM itu.
Penyerahan bantuan beras rencananya akan digelar selama beberapa hari ke depan. Dimana, sesuai jadwal dan daftar yang dibuat oleh panitia, untuk hari pertama giliran para tukang ojek yang ada di Kecamatan Tomohon Utara dan Tomohon Timur.
“Terima kasih Pak Wenny dan Penatua Michael sudah berbagi dengan kami tukang ojek. Tuhan memberkati WL dan MM,” seru sejumlah tukang ojek dari Tomohon Utara.(*)