Penulis : Terry Wagiu

TOMOHON,- Kapolda Sulawesi Utara (Sulut), Irjen Pol Setyo Budiyanto SH MH mengatakan, anggota yang ditugaskan di Polres Tomohon harus bersyukur.

Hal itu dikatakan Kapolda Sulut Irjen Pol Setyo Budiyanto SH MH, ketika memberikan arahan pada kunjungan kerja (Kunker) di Polres Tomohon, Senin (13/3/2023).

“Ditugaskan di Polres Tomohon adalah berkat. Sebab, jika dibandingkan dengan daerah lain, di Tomohon jauh lebih ringan,” ungkap Kapolda.

Jadi, kata dia, jangan ada anggota yang ditugaskan di Polres Tomohon ini bekerja setengah hati.

“Jangan di tugaskan di sini, tapi pikirannya kemana-mana. Kalau kita tidak mensyukuri, kinerja kita pasti tidak akan seperti yang diharapkan,” tegas Setyo.

Ia menyampaikan, kondisi Kamtibmas yang ada di daerah ini sangat kondusif. “Berikan yang terbaik. Apalagi dalam waktu dekat kita akan menghadapi Pemilu,” terangnya.

Baca Juga: Pengamanan Pemilu 2024 Salah Satu Agenda Kunjungan Kapolda Sulut di Tomohon

Ia juga mengingatkan kepada jajaran Polres Tomohon untuk melaksanakan tugas sesuai aturan.

“Dalam melaksanakan tugas ada kitabnya. Semua anggota, minimal ada buku-buku tentang aturan. Sehingga kita tau tugas kita ini seperti apa,” tegas Kapolda Sulut Irjen Pol Setyo Budiyanto.

Dikatakan, jika anggota hanya berdasarkan arahan dari pimpinan, tentu tidak akan maksimal dalam menjalankan tugas.

“Selain itu, seluruh anggota Polres Tomohon harus melaksanakan tugas sesuai tugas dan fungsi,” ucap Kapolda.

Sementara, Kapolres Tomohon, AKBP Arian Primadanu Colibrito SIK MH saat melaporkan situasi Kota Tomohon mengatakan pihaknya akan terus memberikan yang terbaik untuk masyarakat.

“Situasi Kamtibmas di Kota Tomohon, untuk saat ini kondusif. Terkait pengamanan jelang Pemilu 2024, kami sudah melakukan upaya, salah satunya memberikan himbauan kepada masyarakat terkait Kamtibmas,” ungkap Arian.

Baca Juga: Kapolda Sulut Irjen Pol Setyo Budiyanto Kunjungi Polres Tomohon

Dalam laporannya, Kapolres menjelaskan secara rinci situasi Kota Tomohon.

Diketahui, dalam kunjungan kerjanya di Polres Tomohon, Kapolda Sulut meresmikan pos jaga dan memberikan tali asih kepada para tokoh agama.

Selain itu, Kapolda memberikan bansos kepada purnawirawan dan bantuan kepada korban bencana di Tomohon, mengunjungi Satpas Polres Tomohon dan peresmian kantor Bhayangkari serta meninjau UMKM Bhayangkari.